LG X4+, Smartphone Tangguh Berstandar Militer Seharga Rp3 Jutaan


Fauzi Jum'at, 19 Januari 2018 • 14:53LG X4+, Foto: LG via 91 MobilesLG X4+, Foto: LG via 91 MobilesVendor smartphone asal Korea Selatan, LG, diketahui telah merilis smartphone baru bertajuk LG X4+ di negara asalnya. Smartphone kelas menengah ini disebut dikemas dengan bodi tangguh berstandar militer. Seperti apa?Untuk spesifikasinya sendiri, LG X4+ menyuguhikan layar 5.3 inci dengan resolusi 720 x 1280 piksel. Smartphone diotaki oleh prosesor Snapdragon 425 yang ditandem dengan RAM 2GB dan memori internal 32GB yang masih bisa diperluas via kartu microSD. Di sektor penyuplai daya, smartphone ditenagai oleh baterai 3000 mAh.Di antara spesifikasinya, pada LG X4+ juga tercakup fitur kamera, di antaranya kamera belakang 13 MP dan kamera depan 5MP. Tak ketinggalan, dari sisi software, smartphone ini menjalankan LG UX berbasis Android 7.0 Nougat serta sudah mendukung LG Pay.Unsur konektitivitas pada smartphone ini juga tergolong cukup memadai selain sudah support 4G LTE, smartphone juga dikemas dengan fitur lain, seperti Wi-Fi 802.11 b / g / n, Bluetooth 4.2, NFC, dan USB-C. Smartphone ini dibekali dengan sensor sidik jari serta telah tertanam Hi-Fi DAC yang menjanjikan pengalaman audio lebih baik.Seperti disebutkan, LG X4+ merupakan smartphone tangguh yang telah mengantongi sertifikasi MIL-STD 810G yang membuatnya dijamin tahan akan benturan, getaran, suhu ekstrem, dan kembapan.LG X4+ akan ditawarkan dengan varian warna Morocane Blue dan Lavender Violet. Harga smartphone ini disebut ada di kisaran 300.000 won (Rp3,7 juta-an/ 1 Won = Rp12,6).Sumber: Hub.91.Mobiles

0 Response to "LG X4+, Smartphone Tangguh Berstandar Militer Seharga Rp3 Jutaan"

Post a Comment