ZMedia Purwodadi

Harga Nubia M2 Berkamera Ganda Terjun Bebas!

Table of Contents
Nubia M2Nubia M2

Harga smartphone Nubia M2 mengalami penurunan secara drastis atau terjun bebas di Indonesia. Harga ponsel dengan kamera ganda ini sebelumnya dibandrol 4 juta-an, kini Nubia M2 sudah bisa dibawa pulang dengan mahar Rp 2.8 juta saja. Berdasarkan pantauan Sidomi, Nubia M2 dengan harga baru sudah tersedia di toko online terkemuka tanah air.

Seperti yang sudah Sidomi News bahas sebelumnya, Nubia M2 mengusung layar sentuh berukuran cukup besar, yakni 5,5 inci dengan resolusi full HD 1920 x 1080 piksel yang menggunakan teknologi panel AMOLED (Active Matrix Organic Light Emiting Diode) yang menawarkan kerapatan hingga lebih dari 401 piksel per inci. ZTE Nubia M2 menggunakan sistem operasi Android 6.0.1 Marshmallow dengan antarmuka Nubia UI.

Sisi kamera Nubia M2 ini dilenhkapi dengan dua buah kamera belakang dengan resolusi 13 megapiksel dengan sensor colour dan monochrome yang diperkuat fitur autofokus dan dual-tone LED flash. Kamera depan Nubia M2 ini berkekuatan 16 megapiksel dengan sensor BSI untuk keperluan foto selfie dan video chat. Ponsel ini didukung baterai berkapasitas 3630mAh yang menjadi kelebihan tersendiri.

Related:

Ponsel canggih ZTE Nubia M2 kini hadir dengan varian memori internal berkapasitas 64GB yang didukung kehadiran slot microSD untuk ekspansi memori eksternal. Smartphone ini diperkuat dukungan konektivitas 4G LTE, Bluetooth, port USB Type-C, 3G HSPA, WiFi, GPS, dan serta sensor sidik jari pada sisi depan ponsel.

Performa yang ditawarkan oleh ZTE Nubia M2 cukup gahar di kelasnya dengan ditenagai oleh chipset Qualcomm Snapdragon 625 yang mengusung prosesor octa-core ARM Cortex-A53 64-bit yang terdiri dari quad-core berkecepatan 2GHz dan quad-core berkecepatan 1GHz dipadukan dengan memori RAM sebesar 4GB dan didukung pengolah grafis dari Adreno 506.