2 Smartphone Terbaru Xiaomi Ini Sudah Dijual di Indonesia


Hairuddin Sabtu, 27 Januari 2018 • 07:28
(Image: Jd.id)(Image: Jd.id)Meski produk resmi sudah banyak beredar, namun smartphone 'BM' kerap masih menjadi target utama para pemburu ponsel tanah air. Terlebih, untuk produk-produk anyar yang masuk di kelas premium.Celah ini banyak dimanfaatkan oleh para distributor 'nakal' untuk memasukan produk-produk tersebut ke pasaran tanah air. Xiaomi, menjadi salah satu merek smartphone yang banyak masuk versi 'distributor' tidak resminya. Dan yang terbaru, ada dua smartphone baru Xiaomi yang mulai dijajakan para distributor secara online, yakni Xiaomi Mi Note 3 dan Redmi 5 Plus.Kedua smartphone yang sejatinya belum lama dikenalkan di negrei asalnya, Cina, ini dibekali sederet fitur dan spesifikasi mumpuni. Xiaomi Mi Note 3 hadir dengan 2 variasi RAM dan memory internal yang berbeda, banderol harga yang ditawarkannya pun cukup bervariasi. Untuk versi RAM 6GB dengan memory internal sebesar 64GB, Mi Note 3 dijual dengan angka mulai 4,7 juta-an hingga 5,9 juta-an.(Image: Tokopedia)(Image: Tokopedia)Begitu pula dengan, Xiaomi Redmi 5 Plus yang tersedia dengan 2 opsi pilihan RAM dan memory internal. Versi termurah Xiaomi Redmi 5 Plus yang dibekali dengan RAM 3GB dan memory internal 32GB dipatok dengan harga mulai Rp2,5 juta-an hingga Rp3,2 juta-an. Sementara untuk versi RAM 4GB dengan memory internal 64GB dijual dengan harga mulai Rp3,5 juta-an hingga Rp4 juta-an.Untuk membeli kedua smartphone besutan Xiaomi ini, konsumen tanah air harus membelinya secara online. Karena itu, konsumen yang ingin membeli perangkat ini harus jeli untuk memilih penjual yang benar-benar terpercaya serta memberikan jaminan garansi produk jika terjadi kerusakan.Selamat berbelanja. (Dn/Udn)

0 Response to "2 Smartphone Terbaru Xiaomi Ini Sudah Dijual di Indonesia"

Post a Comment